Top 5 Film Korea Bertema Bisnis

Top 5 Film Korea Bertema Bisnis yang Menghibur dan Memotivasi

Kini industri perfilman Korea menawarkan berbagai film bertema bisnis yang tidak hanya memotivasi tetapi juga menghibur. Dengan berbagai kisah yang unik, mulai dari persaingan sengit berwirausaha hingga perjalanan inspiratif para pengusaha, berikut 5 plihan terbaik film Korea bertema bisnis yang tidak boleh Anda lewatkan.

Top 5 Film Korea Bertema Bisnis

Selain ceritanya yang menghibur, film Korea berikut ini juga sangat inspiratif. Simak selengkapnya untuk menemukan rekomendasi terbaik! 

1. Itaewon Class

Berada di urutan pertama, film Korea bertema bisnis yang rilis pada tahun 2020 ini bercerita tentang perjuangan seorang mantan narapidana yang bertekad membangun usaha restoran dengan perjuangan yang tidak mudah. 

Ia ingin membalas dendam kepada keluarga konglomerat yang telah menghancurkan hidup ayahnya. Dengan segala rintangan yang ada, ia berhasil membentuk tim yang solid dan menghadapi berbagai rintangan.

Dibintangi oleh para aktor ternama Korea, seperti  Park Seo-joon, Kim Da-mi, Yoo Jae-myung dan Kwon Nara, film yang diadaptasi dari cerita Webtoon ini berhasil meraih rating tertinggi p0ada akhir Januari 2020. 

Baca Juga: 6 Drama Korea Misteri Terbaik yang Penuh Twist Menarik

2. Start-Up

Siapa yang tidak kenal dengan film Korea bertema bisnis yang satu ini. Film berjudul Start-Up menyajikan kisah inspiratif tentang impian, cinta, dan ketekunan dalam dunia inovasi dan kewirausahaan teknologi. Setiap ceritanya menyuguhkan misi dan visi para karakter sambil mengatasi berbagai hambatan dan konflik. 

Pemeran pada film Start-Up adalah para aktor ternama Korea seperti, Suzy, Nam-jo-hyuk hingga Kim-seon ho. Film dengan total 16 episode ini berhasil menyita perhatian masyarakat dengan meraih hingga 5.0 persen rating. 

3. Pegasus Market

Film Korea bertema bisnis selanjutnya bercerita tentang sebuah usaha yang sedang berada di ambang kebangkrutan. Terkisah gambaran tentang kehidupan sehari-hari di sebuah toko grosir kecil. Tokoh utamanya adalah seorang manajer baru yang bertanggung jawab untuk menyelamatkan tokoh tersebut dari kerugian.

Pegasus Market mengeksplorasi tema keberanian, inovasi, dan kekuatan komunitas dalam menghadapi kesulitan ekonomi, sambil menyoroti hubungan manusia yang terjadi dalam lingkungan bisnis yang penuh warna. Film yang rilis pada tahun 2019 ini berhasil mendapatkan rating 7/10 oleh IMDb.

Baca Juga: 6 Aplikasi Nonton Film Korea Berkualitas Terbaik dan Legal

4. Hometown Cha Cha Cha 

Jika Anda menginginkan film Korea bertema bisnis dengan kombinasi hangat dari romansa, komedi, dan kehidupan desa yang penuh warna dalam inspirasi berbisnis, Hometown Cha Cha Cha adalah pilihan yang tepat. Latar ceritanya juga sangat menarik, yakni di Pantai Wolpo di kota Pohang. Pemandangannya sangat asri dan memanjakan mata. 

Mengisahkan seorang dokter gigi urban yang memutuskan untuk membuka praktik di desa kecil setelah menghadapi krisis pribadi dan seorang pria serba bisa yang gemar menolong masyarakat di daerahnya. Film yag memiliki total 16 episode ini berhasil meraih rating tertinggi hingga 12,7 persen.  

5. Coffee Prince 

Di urutan terakhir pada rekomendasi film bertema bisnis adalah Coffee Prince. Film ini menyajikan romansa yang menggugah hati, eksplorasi mendalam tentang identitas, dan cinta. 

Film yang rilis pada tahun 2007 ini berhasil menarik perhatian para penggemar film Korea. Mengisahkan tentang perjuangan seorang wanita muda yang terpaksa menyamar sebagai pria untuk mendapatkan pekerjaan di kafe yang dikelola oleh seorang pewaris kaya untuk diterima kerja. 

Baca Juga: 100 Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa, Ini Daftarnya!

Siap untuk Temukan Film Korea Bertema Bisnis Favorit?

Kini Anda sudah memiliki kesempatan untuk menyelami dunia kerja dengan cara yang menghibur dan memotivasi. Apapun pilihan Anda, menonton film bertema bisnis adalah cara yang menarik untuk memahami dinamika dunia wirausaha sambil menikmati hiburan berkualitas.

Jangan biarkan koneksi internet buruk mengganggu Anda saat sedang streaming film. Internet dengan koneksi cepat dari Internetcepat.id adalah solusi nonton lancar tanpa ngadat. 

Didukung dengan kualitas internet yang stabil 24 jam dan koneksi cepat, Anda tidak perlu khawatir dengan masalah internet yang tiba-tiba buffering di tengah keseruan streaming film. Jadi, mulai berlangganan sekarang dan buktikan kualitas terbaiknya bersama dengan ribuan pengguna lainnya!