Bagi sebuah bisnis berkembang, data adalah salah satu hal penting yang harus terjaga. Namun pastinya akan sulit mempertahankan data pribadi, tanpa memahami apa itu VPN. Apalagi Anda harus mulai sadar, bahwa sistem keamanan data di Indonesia sedang tidak baik-baik saja.
Mengenal Apa Itu VPN
Secara garis besar, VPN (Virtual Private Network) adalah proses enkripsi data untuk menyembunyikan beberapa informasi penting seperti IP address dari mata oknum tak bertanggung jawab. Virtual Private Network menjadi solusi terbaik bagi para pengguna internet publik di tengah maraknya kebocoran data di Indonesia.
Teknologi ini memberikan peluang untuk menciptakan koneksi internet pribadi, dengan perlindungan yang lebih baik daripada yang Anda biasanya gunakan. Melalui proses enkripsi tersebutlah seluruh data pengguna akan tersamarkan dan mengurangi risiko pencurian data dari pihak ketiga.
Bagaimana VPN Bekerja?
Pada dasarnya, VPN adalah teknologi yang akan menyembunyikan alamat IP Anda secara otomatis, dengan membiarkan jaringan mengalihkannya pada beberapa server terhubung. Asumsinya adalah ketika VPN aktif, semua permintaan web berjalan melalui terowongan enkripsi yang telah teknologi ini atur sebelum mencapai server Anda.
Pada proses ini, pihak ketiga bahkan penyedia layanan internet terbaik sekalipun akan sulit melihat situs web yang Anda kunjungi. Hal ini juga berlaku untuk setiap pertukaran data yang Anda lakukan. Selain itu. teknologi ini juga menjadi filter sekaligus pelindung bagi aktivitas internet yang Anda lakukan.
Apa VPN Punya Jenis yang Berbeda-Beda?
Secara garis besar, teknologi internet ini terbagi dalam beberapa jenis. Setidaknya Anda bisa mengklasifikasikannya dalam 4 jenis, yaitu:
1. Personal VPN
Teknologi ini dapat menghubungkan penggunanya ke internet publik, dengan jalur enkripsi pada server VPN. Tujuannya adalah untuk melindungi privasi online maupun menghindari pemblokiran geografis.
2. Remote Access VPN
Merupakan teknologi yang memungkinkan Anda untuk terhubung ke jaringan pribadi atau lokal. Tujuannya untuk melindungi askes karyawan maupun saat melakukan proses pertukaran data melalui internet publik.
3. Mobile VPN
Remote Access VPN versi ini cocok untuk pekerja yang mengakses data melalui perangkat mobile. Perbedaannya selain pada perangkat adalah memungkinkan pengguna tetap terhubung, walaupun ada perubahan koneksi jaringan.
4. Site to Site VPN
Teknologi ini merupakan penggabungan dua jaringan pada situs yang berbeda, sehingga lebih cocok untuk menghubungkan antar kantor wilayah.
Apakah Teknologi ini Efektif untuk Menangani Kebocoran Data?
Dari penjelasan mengenai apa itu VPN, dapat Anda simpulkan bahwa teknologi ini cukup efektif untuk menangani kebocoran data. Lalu kenapa bisa begitu? Alasannya tidak lain karena teknologi ini menyediakan jalur jaringan paling aman dengan teknologi yang Anda gunakan.
Belum lagi, internet pribadi ini juga memiliki banyak manfaat lain jika Anda terapkan, seperti:
1. Akses Internet Pribadi
Melalui perutean koneksi, Anda bisa mengakses internet paling aman sesuai kemampuan teknologi yang Anda gunakan. Sekalipun internet yang Anda gunakan adalah koneksi publik.
2. Keamanan Data Lebih Terjamin
Teknologi ini menyamarkan seluruh data penting dan pribadi Anda, melalui proses enkripsi. Sehingga akses pihak ketiga akan terlempar pada beberapa server palsu, sebelum ke server Anda.
3. Kebebasan Akses
Bagi Anda yang kesal dengan “internet positif” karena adanya pemblokiran pada beberapa situs yang sebelumnya aman-aman saja, dengan teknologi ini pengguna memiliki kebebasan akses pada berbagai situs.
Tertarik Mengamankan Data dengan Teknologi ini?
Dari penjelasan tersebut, kini Anda sudah tahu apa itu VPN. Melihat manfaat dan keamanan yang akan pengguna dapatkan, dapat Anda simpulkan bahwa teknologi ini wajib Anda gunakan. Apalagi maraknya isu bahwa sistem keamanan Indonesia sangat rentan, sehingga mudah untuk mengalami kejahatan siber.
Nah, bagi Anda yang butuh layanan internet yang cepat dan aman, bisa percayakan pada penyedia layanan terpercaya yaitu Internetcepat.id.