4 Cara Melihat Orang yang Stalking

4 Cara Melihat Orang yang Stalking IG Pakai dan Tanpa Aplikasi

Beberapa cara melihat orang yang stalking IG bisa Anda coba untuk meredakan rasa penasaran. Pihak Instagram (IG) memang tidak menyediakan fitur pemantau siapa saja yang mengunjungi profil dan konten pengguna, tapi bukan berarti Anda tidak bisa mengetahuinya juga.

Hal tersebut juga penting Anda lakukan sebagai pemilik akun untuk mengidentifikasi sejak dini terkait si penguntit akun jejaring sosial tersebut. Anda bisa mengetahui orang itu merupakan kenalan lama yang ingin menjalin komunikasi lagi atau justru oknum berbahaya yang berniat phising. Yuk, simak cara-caranya di sini!

4 Cara Melihat Orang yang Stalking IG

Berikut 4 cara mengetahui penguntit akun Instagram dengan dan tanpa aplikasi mengutip dari laman Digital Hill Multimedia dan beberapa halaman lainnya.

1. Perhatikan Aktivitas Interaksi di Instagram

Cara melihat orang yang stalking IG kita tanpa aplikasi pertama, yaitu dengan memerhatikan aktivitas interaksi di akun Anda. Cek pengguna yang paling sering menonton cerita (story), memberi tanda suka, dan meninggalkan komentar. Kunjungi profilnya untuk memastikan Anda mengenalnya atau tidak.

Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Tidak Bisa Melihat Viewers Story Instagram

2. Beralih Memakai Instagram Bisnis

Instagram Bisnis merupakan inovasi Instagram reguler yang dikhususkan untuk mengembangkan usaha Anda secara digital. Salah satu fitur Instagram Bisnis, yaitu statistik pengunjung yang memungkinkan Anda mengetahui akun-akun yang sering memeriksa dan menjelajah akun.

Tujuan dari fitur ini untuk memudahkan pelaku usaha memetakan pasar dan memantau efektivitas strategi pemasaran digital yang diterapkan. Namun, di sisi lain juga akan memudahkan Anda jika ingin memantau orang-orang yang mengunjungi akun, termasuk yang berpotensi menjadi penguntit.

3. Memeriksa Daftar Pengikut Akun Instagram

Cara melihat orang yang stalking IG berikutnya adalah dengan memeriksa daftar pengikut di akun Instagram. Lakukan pemeriksaan akun satu per satu untuk lebih mengenal pengikut Anda. Akun minim unggahan dan informasi patut masuk daftar kecurigaan Anda sebagai penguntit.

Baca Juga: Kenapa DM Instagram Tidak Bisa Dihapus? Ini Faktor dan Cara Mengatasinya

4. Menggunakan Bantuan Aplikasi Pihak Ketiga

Metode lainnya dapat dengan mengandalkan aplikasi pihak ketiga. Sekarang ini, banyak aplikasi gratis yang dapat Anda unduh di Play Store (Android) maupun App Store (iOS) yang menyediakan fitur pengecekan penguntit di Instagram. Berikut contoh aplikasi yang bisa Anda pilih.

  • In Stalker.
  • FollowMeter.

Aplikasi tersebut akan menyediakan informasi akun yang banyak atau minim berinteraksi dengan story dan unggahan, akun yang pernah mengikuti kemudian berhenti, hingga akun yang memblokir Anda.

Namun, sebelum menggunakan cara melihat orang yang stalking melalui aplikasi di atas, Anda perlu memahami risikonya. Anda harus siap untuk berbagi informasi pribadi akun dengan pihak ketiga tersebut melalui proses login. Bila tidak masalah dengan itu, Anda bisa melanjutkannya.

Baca Juga: Cara Menghapus Akun Instagram yang Sudah Tidak Terpakai

Sudah Tahu Cara Melihat Orang yang Stalking IG?

Jika sudah mengetahui siapa saja yang stalking akun, Anda bisa mulai memilah-milah. Bila memang dirasa tidak dikenal dan mengganggu, Anda menghapusnya dari daftar pengikut dan privasi akun atau langsung lakukan pemblokiran. Anda juga bisa laporkan akun sebagai spam pada pihak Instagram untuk tindak lanjut lebih jauh.

Nah, agar pengalaman menjelajah platform media sosial Instagram sekamin sempurna, Anda bisa menggunakan internet rumah dari Internetcepat.id. Menawarkan biaya mulai dari Rp299.000,00 saja per bulan, Anda sudah mendapatkan akses internet dengan kecepatan 50 Mbps tanpa bercampur dengan saluran TV berlangganan!

Tidak hanya untuk menjelajah Instagram, Anda juga bisa bekerja dan belajar dari rumah, menjalankan bisnis online, hingga berinvestasi di pasar saham dengan internet yang cepat, stabil, dan aman. Hubungi layanan pelanggan internetcepat.id dan dapatkan layanan internet rumah secepatnya!