Ketika bermain game atau berselancar di internet lewat warner, tidak jarang operator membatas kecepatan maksimal untuk setiap Personal Computer (PC) sehingga koneksi internaya melambat dan aktivitas di internet mengalami lagi. Pahami cara mempercepat koneksi internet warnet supaya kamu bisa menghindari hal tadi!
Bagaimana Cara Mempercepat Koneksi Internet di Warnet dengan CMD?
Salah satu pendekatan dan teknik untuk meningkatkan kecepatan internet adalah dengan memanfaatkan Command Prompt (CMD). Berikut ini langkah-langkah singkatnya.
Baca Juga: 6 Cara Agar Internet Stabil dan Koneksi Lancar Tidak Putus-Putus
1. Buka Command Prompt sebagai Administrator
Untuk mempercepat koneksi internet, Anda memerlukan akses administrator untuk membuka CMD. Cara membukanya cukup mudah, yaitu:
- Llik kanan pada logo “Windows” untuk menampilkan menu.
- Kemudian, pilih Command Prompt (Admin).
- Layar akan menampilkan pop up, silakan klik “Yes”.
2. Buka TCP Show Global
Langkah berikutnya adalah menampilkan Transmission Control Protocol (TCP) global. Caranya adalah dengan masukkan perintah berikut ini di CMD dan akhiri dengan menekan tombol Enter di keyboard.
“Netsh int tcp show global”
3. Aktifkan TCP Set Chimney
Chimney Offload State merupakan perintah tersembunyi pada Windows dengan funsgi mentransfer tugas mengolah koneksi dari Control Processing Unit (CPU) ke adaptor jaringan. Silakan gunakan perintah berikut untuk mengaktifkannya:
Netsh int tcp set chimney=enabled
Jangan lupa menekan “Enter” setelah memasukkan perintah, supaya Windows bisa mengeksekusinya.
4. Mengubah Global Auto Tuning Level ke Normal
Auto tuning memungkinkan sistem mengubah jumlah data Receive Window (RWIN) sesuai dengan kondisi jaringan agar kinerjanya meningkat. Silakan ubah auto tuning ke level normal dengan memasukkan perintah berikut dan tekan Enter:
Netsh int tcp set global autotuninglevel=normal
5. Atur Congestion Provider
Untuk menghindari trafik tinggi yang dapat memperlambat koneksi internet, silakan atur congestion dengan memperkecil ukuran TCP. Berikut ini perintah yang dapat Anda masukkan.
netsh int tcp set global congestionprovider=ctcp
Tekan Enter di keyboard untuk mengeksekusi perintah yang muncul di layar.
Bypass Server Koneksi Internet untuk Warnet Game Online
Langkah ini bisa menjadi alternatif untuk lolos dari pembatasan kecepatan maksimal yang sudah diatur oleh operator warnet. Sangat menarik, bukan? Begini tutorial lengkapnya.
1. Install Firefox dan Add On
PC yang ada di warnet biasanya sudah memiliki aplikasi Firefox. Jika belum, silakan download dulu melalui website resmi Firefox. Setelah itu, silakan ikuti langkah berikut untuk menginstallnya.
- Klik dua kali pada file firefox.exe yang sudah Anda unduh atau download.
- Apabila layar menampilkan pop up, silakan klik “Run”.
- Klik tombol “Install” pada jendela Firefox Setup yang tampil di layar.
- Ikuti tahap install yang ada di layar, tekan tombol “Next” hingga Firefox terpasang.
Jika sebelumnya sudah terpasang Firefox, Anda bisa langsung meng-install add on bernama Proxy Switcher. Ikuti tutorial pemasangan add on tersebut, seperti berikut ini.
- Masuk ke halaman Add On Mozilla terlebih dahulu .
- Berikutnya, klik pada menu “Add-ons”.
- Silakan gunakan menu “Search” untuk menemukan Proxy Switcher.
- Klik tombol (+) untuk menambahkannya ke Firefox.
- Klik “Add”.
- Terakhir, tekan “Okay, Got It”, dan tunggu hingga pemasangan add on selesai.
2. Tahap Konfigurasi
Setelah browser dan add on sudah berhasil terpasang pada PC, mari lanjutkan dengan melakukan konfigurasinya.
- Klik pada address bar yang terdapat di bagian atas halaman, lalu ketik “about:config” kemudian, tekan “Enter”.
- Klik “I accept the risk” pada layar.
- Halaman selanjutnya akan menampilkan banyak string, carilah 4 item berikut ini dan sesuaikan nilainya:
- network.http.pipelining= true
- network.http.pipelining.maxrequest64= true
- network.http.proxy.pipelining= true
- network.proxy.share.proxy.setting= false
- Setelah itu, silakan klik kanan di area mana saja untuk menampilkan menu.
- Klik menu “Integer”, lalu pilih “New”.
- Buat sebuah string baru dengan nama “nglayout.initialpaint.delay” dan isikan 0 di bagian value.
3. Jalur Khusus Siap Pakai
Langkah konfigurasi sudah selesai, sekarang Anda sudah bisa menggunakan Firefox untuk bypass server. Cara sangat mudah, yaitu hanya dengan menekan logo monitor yang berada di kanan atas address bar. Pastikan terlebih dahulu bahwa Anda sudah memilih opsi “Automatic”.
Baca Juga: 7 Negara dengan Internet Tercepat, Apakah Indonesia Termasuk?
Penasaran dan Ingin Mencoba Tutorialnya?
Sekarang Anda sudah mengetahui cara mempercepat koneksi internet warnet. Namun, sebaiknya Anda menerapkan teknik tersebut dengan bijaksana.
Pasalnya, mempercepat koneksi internet di warnet dengan cara yang telah dijelaskan dapat mengganggu bandwith. Akibatnya, koneksi internet di komputer lain bisa saja menjadi lebih lambat.