Cara Menggunakan WiFi Repeater untuk Perluas

Cara Menggunakan WiFi Repeater untuk Perluas Jaringan

Meskipun sudah memiliki alatnya, Anda harus mempelajari cara menggunakan WiFi repeater yang tepat. Karena salah setting sedikit saja bisa membuat perangkat tidak berguna atau tidak maksimal dalam memperluas jaringan. Nah, cara tersebut bisa Anda pelajari dari artikel berikut ini!

Apa itu WiFi Repeater?

Sebelum mempelajari cara menggunakan repeater untuk WiFi, ada baiknya Anda mempelajari penjelasan dari perangkat ini terlebih dahulu. Perangkat yang juga disebut dengan range extender ini merupakan perangkat untuk penguat dan perluasan sinyal WiFi.

Umumnya, jaringan WiFi akan melemah, setelah beberapa meter atau terhalang oleh tembok. Namun, dengan bantuan perangkat ini, Anda bisa menerima jaringan WiFi, walaupun berada pada jangkauan terjauh atau tempat yang biasanya sulit.

Perangkat ini bekerja dengan menerima sinyal dari router utama, lalu menyebarkannya ke jangkauan yang lebih luas. Sehingga memahami cara menggunakan WiFi repeater akan sangat membantu memperluas jaringan, terutama untuk kantor yang butuh internet stabil.

Baca Juga : Perbedaan Router dan Repeater, Bantu Beli Produk yang Tepat!

Kegunaan WiFi Repeater

Perangkat ini sebenarnya memiliki beberapa kegunaan utama, seperti:

  • Memperluas Jaringan: Pertama, sudah pasti untuk memperluas jaringan. Perangkat ini mengambil sinyal Router utama (melalui kabel LAN). Lalu menyebarkannya kembali menjadi jaringan WiFi di lokasi yang internetnya kurang maksimal.
  • Meningkatkan Kecepatan: Dengan WiFi repeater, kecepatan koneksi internet Anda juga akan meningkat. Terutama pada daerah yang sebelumnya memiliki sinyal lemah.
  • Mengurangi Gangguan: Memahami cara menggunakan WiFi repeater akan membantu mengurangi gangguan yang mungkin terjadi dalam jaringan internet WiFi. Sehingga pengalaman jelajah internet akan lebih stabil.
  • Menghubungkan Perangkat Tambahan: Penggunaan perangkat ini juga bertujuan untuk menghubungkan lebih banyak perangkat ke jaringan Wi-Fi dengan lebih efisien. Sebab, repeater dapat meminimalisir penggunaan kabel.

Cara Menggunakan WiFi Repeater

Demi menggunakan perangkat ini, Anda perlu menguasai langkah-langkah dan cara setting repeater WiFi yang tepat. Mudahnya, Anda bisa ikuti langkah berikut ini:

1. Tentukan Lokasi Penempatan Perangkat

Sebelum mengaktifkan dan mengkonfigurasi, Anda harus memilih lokasi penempatan yang tepat. Walaupun konsepnya menguatkan dan meluaskan, namun sifat penyebarannya sama seperti router. Di mana repeater mudah terhalang dan memiliki jangkauan optimal, sehingga pemilihan lokasi sangat penting.

2. Aktifkan dan Hubungkan dengan Router Utama

Setelah menemukan lokasi yang tepat, Anda perlu mengaktifkan dan menghubungkan perangkat ini dengan router utama. Biasanya akan menggunakan kabel LAN dengan panjang kabel sesuai kebutuhan.

3. Masuk Ke Tahapan Konfigurasi

Dalam tahapan inilah cara setting repeater WiFi yang dipelajari akan berfungsi. Mulai dari membuka page konfigurasi dengan membuka IP addres dari perangkat tersebut. Anda bisa menggunakan mesin browser untuk membukanya, lalu lakukan konfigurasi.

Anda akan memulai login ke halaman pengaturan jaringan, buka pengaturan repeater. Lalu, pilih mode sambungan. Jika Anda memilih “Range Extender”, maka peraturan akan mengikuti router utama. Intinya, konfigurasi ini bisa Anda sesuaikan kebutuhan.

4. Test Koneksi

Jika perangkat sudah terkonfigurasi, langsung coba sambungkan perangkat terdekat lalu test koneksi yang ada. Umumnya, kecepatan akan mendekati atau sama dengan koneksi pada area terdekat pada router utama. Namun, jika koneksi tidak muncul, coba restart repeater dan router. Setelah itu, coba kembali.

Baca Juga : Repeater Wifi Terbaik untuk Area Coverage yang Lebih Luas

Sudah Tahu Cara Menggunakan WiFi Repeater?

Dapat Anda simpulkan bahwa, perangkat ini sangat berguna untuk kebutuhan kantor atau instansi karena mampu meluaskan jaringan. Di pasaran sendiri ada banyak sekali pilihan repeater dan bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Rata-rata harganya sendiri kurang lebih sekitar Rp150.000,00 sampai Rp200.000,00.