• WhatsApp : +62 811 633 0092
Bagaimana Cara Menyambungkan WiFi Tanpa Password? Intip di Sini!

Bagaimana Cara Menyambungkan WiFi Tanpa Password? Intip di Sini!

Saat ini, Anda sudah bisa menikmati koneksi internet WiFi di banyak tempat seperti rumah, cafe, sekolah, kantor, dan fasilitas umum lainnya. Biasanya, Anda perlu memasukkan password dahulu agar bisa menikmati koneksi WiFi. Nah, bagaimana cara menyambungkan WiFi tanpa password?

Artikel ini akan membahas cara menyambungkan WiFi dengan mudah tanpa perlu memasukkan kata sandi. Mari, langsung saja kita simak!

Cara Menyambungkan WiFi Tanpa Password

Alasan utama mengapa WiFi dilindungi password yaitu karena pemilik WiFi ingin membatasi akses WiFi ke orang tertentu saja. Tapi, Anda masih bisa mengakses WiFi meskipun tidak tahu password-nya. Berikut ini adalah caranya.

1. Menggunakan Aplikasi Pembobol WiFi

Cara menyambungkan WiFi tanpa password pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan memakai aplikasi pembobol WiFi.

Anda bisa menemukan aplikasi tersebut di pasar aplikasi. Lewat aplikasi pembobol WiFi tersebut, Anda bisa mendapatkan akses WiFi tanpa harus tahu kata sandinya.

Namun, yang perlu Anda tahu adalah cara menyambungkan WiFi tanpa sandi seperti ini merupakan tindakan ilegal. Anda bisa saja menghadapi masalah secara hukum jika nekat melakukan cara ini. Selain itu, perangkat Anda bisa juga berisiko terserang virus dari aplikasi tersebut. 

Baca Juga: Aplikasi Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung Ponsel

2. Menggunakan Command Prompt

Menggunakan command prompt merupakan cara sambung WiFi tanpa password yang kedua. Command prompt adalah alat bawaan sistem operasi Windows yang bisa Anda gunakan untuk mengatur berbagai fungsi di komputer.

Salah satu fungsi tersebut adalah mengetahui kata sandi WiFi yang terhubung pada perangkat. Namun, sama seperti cara sebelumnya, cara ini bisa jadi ilegal jika perangkat Anda tidak memiliki akses atau izin yang sah ke jaringan tersebut.

3. Menggunakan Fitur Android 12

Cara menyambungkan WiFi tanpa password yang ketiga adalah dengan menggunakan fitur Android 12.

Terdapat salah satu fitur pada sistem operasi Android 12 yang memungkinkan Anda menyambungkan perangkat ke WiFi tanpa harus memasukkan kata sandi.

Cara kerja fitur ini yaitu dengan melakukan pertukaran informasi otomatis antara router WiFi dan perangkat Android. Namun, Anda harus pastikan jika perangkat WiFi tersebut mendukung bekerjanya fitur tersebut dan perangkat Android Anda juga sudah diperbarui ke Android 12.

4. Menggunakan Fitur WPS (WiFi Protected Setup)

Menggunakan fitur WPS adalah cara menyambungkan WiFi tanpa sandi yang bisa Anda coba.

WPS (WiFi Protected Setup) merupakan fitur yang terdapat pada beberapa router WiFi. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyambungkan perangkat ke jaringan WiFi tanpa harus memasukkan kata sandi.

Anda perlu menekan tombol WPS pada router dan memilih opsi WPS di perangkat yang ingin Anda sambungkan dengan WiFi. Namun, cara ini bisa bekerja jika router WiFi dan perangkat yang ingin Anda sambungkan mendukung fitur WPS ini.

5. Menggunakan Jaringan WiFi yang Terbuka

Cara terakhir yaitu dengan menggunakan jaringan WiFi yang terbuka. Ini merupakan cara termudah dan paling sederhana untuk menyambungkan WiFi tanpa harus memasukkan kata sandi.

Sebagian jaringan WiFi di tempat umum seperti bandara, restoran, kafe, perpustakaan, dan lain-lain tidak mensyaratkan kata sandi agar bisa terhubung ke perangkat. Namun, Anda tetap harus waspada terhadap jaringan WiFi terbuka seperti ini.

Pasalnya, jaringan WiFi yang terbuka cenderung memiliki sistem keamanan yang lebih rentan, sehingga ada lebih besar risiko untuk membahayakan keamanan perangkat Anda.

Biasanya, celah ini dimanfaatkan oleh oknum cyber crime untuk mencuri data-data penting Anda. Maka dari itu, saat Anda menggunakan jaringan WiFi terbuka, sangat tidak disarankan untuk membuka aplikasi yang melibatkan transaksi seperti e-banking misalnya.

Baca Juga: Cara Mengetahui Password WiFi dengan MAC Address, Mudah

Sudah Paham Cara Menyambungkan WiFi Tanpa Password?

WiFi saat ini sudah menjadi kebutuhan yang sangat penting bagi sebagian masyarakat. Hal ini tidak mengherankan mengingat saat ini sudah sangat banyak aktivitas yang sangat bergantung pada internet seperti bekerja, berkomunikasi, hingga bermain.

Sebagian WiFi memerlukan password agar Anda bisa menikmati layanan internet di dalamnya. Ada beberapa cara menyambungkan WiFi tanpa password yang bisa Anda coba. Namun, setelah pembahasan di atas, kita tahu jika sebagian cara tersebut justru ilegal dan/atau tidak aman untuk Anda lakukan. 

Mengetahui hal ini, sebaiknya Anda perlu mengedepankan etika, keamanan pribadi, dan kenyamanan bersama dalam mengakses internet. Internetcepat.id merupakan layanan WiFi yang mampu menjawab segala kebutuhan internet Anda, mulai dari internet rumah hingga kantor.

Selain itu, Internetcepat.id juga menyediakan unlimited bandwidth untuk menjamin penggunaan internet Anda berjalan lancar. Anda tidak perlu takut kehabisan kuota ataupun terkena FUP (Fair Usage Policy). Tunggu apa lagi? Mari, penuhi kebutuhan internet Anda dengan Internetcepat.id sekarang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *