Selain memikirkan produk yang akan Anda jual ketika berencana membuka toko daring, tentu ide nama olshop pun harus Anda persiapkan. Toko daring yang akan menarik perhatian tentu memiliki nama unik, produk yang berkualitas, dan harga produk yang terjangkau. Jadi, kira-kira apa saja nama online shop yang cocok?
Cara Tentukan Nama Online Shop Terbaik
Sebelum mulai memantau sejumlah ide nama untuk olshop yang unik, Anda harus mempertimbangkan empat hal berikut.
1. Cek Nama Online Shop yang Anda Pilih
Ingat, Anda harus tetap waspada dengan nama online shop yang akan Anda pilih. Pastikan nama pilihan Anda belum terdaftar sebagai toko milik orang lain, sehingga Anda memerlukan riset untuk memastikannya.
2. Pertimbangkan Karakteristik Usaha Anda
Jangan lupa masukkan pula kata kunci yang menggambarkan jenis usaha Anda. Misalnya, apabila Anda ingin menjual produk minuman, Anda bisa memasukkan kata kunci seperti dahaga, nikmat atau segar. Jika Anda berencana menjual produk parfum, Anda bisa memasukkan kata seperti wangi, harum atau semerbak.
3. Sisipkan Kata Sesuai Jenis Usaha Anda
Jenis usaha juga harus termasuk dalam ide nama olshop Anda. Dengan begitu, pelanggan Anda bisa langsung paham apa yang Anda tawarkan. Misalnya, Anda bisa menambahkan kata crispy untuk produk ayam goreng, dan bakery atau pastry untuk produk roti.
4. Masukkan Nama Kota Anda
Supaya pelanggan tidak kebingungan dengan asal kota Anda, akan lebih bijak apabila Anda memasukkan nama kota ke dalam nama online shop Anda. Contohnya, Anda bisa memberi nama usaha Anda seperti Ananda Fresh Bakery Malang, jadi pelanggan tahu lokasi toko Anda.
Baca Juga: Daftar Nama Toko Online Aesthetic dan Cara Pembuatannya
25 Ide Nama Olshop Unik untuk Usaha
Jika Anda sudah memahami cara memberi nama online shop Anda sesuai ketentuan di atas, sekarang Anda bisa melihat sejumlah nama toko daring yang unik. Lihat berbagai idenya melalui daftar berikut.
1. Fashion
Pastikan nama toko produk fashion Anda terdengar unik dan fashionable. Anda bisa mencontoh dari beberapa ide nama olshop baru berikut.
- BlackMode;
- YourBasicDress;
- Mr.Tux;
- FashionForYou; dan
- EleganGents.
2. Makanan
Kalau nama produk fashion harus terdengar fashionable, maka nama produk makanan harus terdengar menggugah selera! Anda bisa mencontoh sejumlah nama berikut untuk meningkatkan penjualan Anda.
- VegansCorner;
- DapurRendangPadang;
- SweetCakery;
- DeliMeat; dan
- BrowniesCrispySurabaya.
3. Minuman
Coba posisikan diri Anda sebagai pelanggan sebelum menentukan ide nama olshop terbaik. Misalnya, saat akan membeli minuman, tentu Anda akan mengimajinasikan rasa lega dan segarnya. Jadi, coba kreasikan karakteristik nama tersebut dan masukkan ke dalam nama toko daring Anda, seperti contoh berikut.
- CoffeeBeanBlend;
- EsTeAroma;
- STMJaja;
- TopTea; dan
- Depoteh.
4. Elektronik
Kalau makanan dan minuman sudah pasti banyak contohnya, bagaimana dengan elektronik? Tenang. Nama toko daring untuk produk elektronik tentu juga bisa Anda kreasikan seunik mungkin. Berikut lima contoh nama online shop yang bisa Anda gunakan.
- CentralTech;
- SuperGadget;
- EasyConnect;
- SentralKameraJakarta; dan
- PusatEnergiBekasi.
5. Parfum
Bagaimana dengan ide nama olshop untuk Anda yang menjajakan parfum? Ada banyak variasi nama unik untuk toko parfum daring Anda. Coba Anda pilih salah satu nama berikut atau kombinasikan beberapa katanya untuk Anda implementasikan sebagai nama toko daring Anda.
- SweetPetals;
- SegaraAroma;
- OmbakAromatik;
- DreamyScent; dan
- SemerbakKelopak.
Baca Juga: 240 Ide Nama Akun Instagram Aesthetic untuk Menarik Followers
Banyak Bukan, Ide Nama Olshop Unik yang Bisa Anda Pakai?
Saat Anda mencoba untuk mengarang nama terbaik untuk toko daring, pastikan terlebih dahulu produk yang akan dijual. Setelah itu, Anda bisa menggabungkan nama produk jualan Anda dengan karakteristik atau nama kota tempat Anda berjualan, sehingga mudah untuk pelanggan temukan.
Jangan lupa juga saat mencari-cari ide nama olshop terunik, Anda harus betul-betul mengecek apakah nama tersebut sudah terpakai atau belum. Anda bisa mengecek lewat mesin pencari agar riset berjalan cepat dan mulus. Tetapi, pastikan juga koneksi internet Anda cukup lancar untuk melakukannya!
Kalau internet Anda seringkali lambat saat penggunaan, Anda bisa coba saja beralih menggunakan Internet WiFi Rumah Wireless dari internetcepat.id. Layanan internetnya memakai bandwith tanpa tercampur dengan layanan TV berlangganan, jadi akan lebih stabil dan cepat. Jangan lewatkan kesempatan Anda, ya!