Dalam lalu lintas data di jaringan internet, terdapat 2 jenis protokol yaitu Transmission Control Protocol (TCP) dan User Datagram Protocol (UDP). Tahukah Anda perbedaan TCP dan UDP tersebut? Yuk, pelajari lebih dalam dengan membaca penjelasan berikut ini!
Mengenal Definisi TCP dan UDP
Sebelum melompat ke pembahasan tentang perbedaan TCP dan UDP pada jaringan, Anda patut mengenal lebih baik tentang TCP dan UDP.
Transmission Control Protocol adalah bagian integral dari Internet Protocol (IP), yang sering disebut sebagai TCP/IP. TCP beroperasi di lapisan transport untuk menjamin pengiriman data yang teratur serta menyediakan komunikasi yang andal.
Sedangkan, User Datagram Protocol atau UDP adalah protokol internet yang memungkinkan perangkat lunak komputer mengirim pesan ke perangkat lain melalui jaringan tanpa perlu pertukaran informasi di awal.
Baca Juga: UDP (User Datagram Protocol): Definisi, Cara Kerja, & Fungsi
Apa Perbedaan TCP dan UDP?
Jika Anda melihat deskripsi tentang TCP dan UDP di atas dengan saksama, Anda dapat mengidentifikasi perbedaan paling mendasar di antara keduanya. Di samping itu, masih ada lima aspek yang membuat keduanya berbeda.
1. Basis Koneksi
Aspek pembeda TCP dan UDP yang pertama adalah basis koneksinya. TCP merupakan protokol yang berbasis koneksi. Artinya, ada proses inisiasi, pemeliharaan, dan penutupan koneksi. Seluruh proses tersebut bertujuan untuk memastikan pengiriman data yang andal dan sesuai dengan urutan.
Sementara, UDP adalah protokol tanpa koneksi sehingga tidak ada proses inisiasi koneksi. Protokol tersebut mengirimkan data tanpa memerlukan pengaturan koneksi. Oleh sebab itu, tidak ada jaminan bahwa pengiriman data bisa dilakukan dengan tepat atau dalam urutan yang benar.
2. Tanda Pengenal dan Nomor Urut
TCP mampu melakukan pengiriman data dengan benar karena ada proses identifikasi pada seluruh paket yang diterimanya. TCP memberikan nomor urut dan tanda pengenal unik untuk setiap paket data.
Kondisi tersebut tentunya berbeda dengan UDP. Pasalnya, UDP sama sekali tidak menggunakan tanda pengenal unik maupun nomor urut pada paket data. Untuk memastikan keutuhan data, pemeriksaan hanya dilakukan pada jumlah datanya.
3. Proses Pengiriman Data
Perbedaan TCP dan UDP berikutnya terdapat pada proses pengiriman data. Pengiriman data pada TCP memperhatikan urutan setiap paket data. Protokol tersebut juga mampu memeriksa apakah data diterima dengan baik.
TCP juga akan mengirimkan ulang apabila ada kesalahan, atau paket data hilang dalam perjalanan.
User Datagram Protocol (UDP) mengirimkan data dengan sistem streaming atau aliran. Tidak ada pemeriksaan selama pengiriman data sehingga protokol ini tidak dapat memastikan dan mengoreksi kesalahan data. Keunggulannya ada pada kecepatan transfer data yang lebih tinggi dibandingkan dengan TCP.
4. Keandalan
Perbedaan lain di antara kedua jenis protokol tersebut berkaitan dengan keandalan masing-masing protokol. Transmission Control Protocol terbilang sangat andal untuk mengirimkan data secara akurat. Tidak heran jika protokol ini lebih cocok untuk pengunduhan file, streaming video, serta pengiriman surat elektronik alias email.
Sedangkan, UDP lebih cocok untuk game online serta streaming yang bersifat real time karena pengiriman datanya berlangsung dengan lebih cepat.
5. Keamanan
Faktor terakhir yang membedakan antara TCP dengan UDP adalah keamanannya. TCP lebih unggul dalam urusan keamanan karena karena koneksinya lebih terstruktur dan mendukung firewall.
Dengan begitu, sistem akan lebih mudah memantau seluruh informasi yang masuk dan keluar. Protokol ini lebih cocok untuk aplikasi yang membutuhkan keamanan tambahan, misalnya Virtual Private Network (VPN).
Di sisi lain, UDP tidak mempunyai koneksi terstruktur sehingga sulit untuk mengaturnya menggunakan firewall. Untuk mengamankan jenis protokol UDP, Anda memerlukan proxy dan tunneling.
Baca Juga: Atasi Masalah Kebocoran Data dengan Memahami Apa Itu VPN
Pilih UDP dan TCP Sesuai Kebutuhan
Berdasarkan penjelasan mengenai perbedaan TCP dan UDP di atas, keduanya sama-sama dapat Anda gunakan untuk memenuhi kebutuhan berbeda. Internetcepat.id memberikan menawarkan layanan Data Center Solution yang menggunakan dua protokol tersebut.
Layanan tersebut membantu pengelolaan serta pengiriman data dengan lebih andal dan cepat. Dengan bandwidth yang tidak terbatas, server situs dari Internet Cepat dapat diakses dengan cepat dari lokasi manapun di seluruh dunia. Jadi, Anda tidak perlu memikirkan masalah teknis dan bisa fokus dalam pengembangan bisnis.