5 Tips Aman Belanja Online agar

5 Tips Aman Belanja Online agar Terhindar Modus Penipuan

Kini, shopping menjadi kegiatan yang semakin praktis karena adanya platform belanja online dan internet. Namun, risiko penipuan pun ikut meningkat jika Anda tidak melakukannya dengan hati-hati. Lantas, tips aman belanja online apa yang bisa Anda lakukan agar terhindar dari risiko penipuan? Mari simak selengkapnya di sini!

Key Takeaways:

  • Tips aman belanja online meliputi mengetahui reputasi toko, cek ulasan produk, hindari transfer langsung, baca deskripsi produk, dan cermati syarat ketentuan.
  • Kartu kredit dapat menjadi pilihan pembayaran yang paling aman karena memiliki fitur keamanan seperti enkripsi.
  • Hindari menggunakan WiFi publik saat berbelanja online, terutama saat akan melakukan pembayaran secara digital.

Baca Juga: 5 Aplikasi Belanja Online Terbaik Serta Terpercaya di Indonesia

5 Tips Aman Belanja Online

Berdasarkan lama GoodStats, Indonesia merupakan salah satu negara yang paling sering berbelanja online, tepatnya sebanyak 59,3% pengguna berbelanja setiap minggu. Lantas, bagaimana tips berbelanja online yang aman agar terhindar dari penipuan? Tidak perlu takut, berikut tips yang bisa Anda terapkan.

1. Ketahui Reputasi Toko

Sebelum memutuskan membeli, pastikan Anda mengetahui reputasi toko atau penjual. Jika memang terbukti baik, baru lanjutkan pembelian. Namun, jika tidak, silakan cari toko lain. Dalam melakukan pengecekan sendiri, Anda harus mempertimbangkan beberapa aspek, seperti platform jualan, informasi kontak, dan rating.

Pada umumnya, konsumen memang cenderung lebih percaya terhadap toko yang memiliki rating tinggi. Anda pun bisa memakai patokan penilaian tersebut untuk memilih toko yang terpercaya dan profesional. Namun, tetap cek review yang pelanggan tinggalkan untuk memastikan rating memang murni dan tidak dimanipulasi.

2. Cek Ulasan Produk

Biasanya, konsumen akan lebih tertarik dengan produk yang harganya murah. Padahal, produk tersebut belum tentu memiliki kualitas yang bagus. Karena itu, Anda sebaiknya tidak mudah tergiur dengan harga murah tanpa melihat ulasan produk. Namun, Anda tetap harus memastikan harga yang ditawarkan masuk akal.

Anda pun bisa memeriksa ulasan pembeli yang memberikan foto atau video produk. Tujuannya agar Anda bisa melihat produk secara nyata, apakah memang sesuai dengan foto yang penjual sediakan atau tidak.

3. Baca Deskripsi Produk

Tips aman belanja online berikutnya adalah membaca deskripsi secara detail dan teliti. Jangan bergantung hanya pada gambar, perhatikan spesifikasi, ukuran, bahan, serta detail lainnya supaya tidak tertipu atau kecewa saat barang sampai. Jika menemukan informasi yang kurang jelas, tanyakan langsung pada penjual sebelum membeli.

4. Hindari Transfer secara Langsung

Banyak yang tertipu dengan metode transfer langsung tanpa mengetahui apakah toko itu asli atau tidak. Jadi, akan lebih aman jika Anda memprioritaskan sistem pembayaran resmi yang disediakan oleh marketplace atau e-commerce

hindari untuk langsung transfer ke rekening pribadi penjual. Sebab, Anda tidak akan mendapatkan jaminan jika terjadi penipuan. Jika berbelanja di luar marketplace, pastikan ada sistem escrow atau rekening bersama. Sistem akan jauh lebih aman untuk transaksi di luar e-commerce.

5. Cermati Syarat dan Ketentuan

Tips cara belanja online yang aman terakhir adalah pastikan Anda membaca syarat dan ketentuan sebelum menyelesaikan pembayaran. Perhatikan mengenai garansi, pengembalian barang atau uang, serta metode pembayaran yang digunakan. Sehingga, jika Anda keluhan atau kesalahan Anda tidak akan merugi.

Baca Juga: 7 Produk yang Paling Laku Dijual Online, Dijamin Laris!

Sudahkah Memahami Tips Aman Belanja Online?

Lewat langkah yang tepat, Anda bisa melakukan transaksi yang lebih aman dan nyaman. Jika perlu, Anda bisa berbelanja di toko official yang sudah terjamin keamanannya. Selain itu, selalu simpan bukti pembayaran, karena bisa saja diperlukan jika Anda masalah tak terduga.

Nah, untuk semakin menunjang kenyamanan transaksi, Anda pun bisa menggunakan paket Wireless dari Internetcepat.id. Pemasangannya sangat mudah dan cepat. Tentu saja, internetnya sudah unlimited tanpa FUP (Fair Usage Policy). Bahkan, terdapat bantuan keamanan jaringan hingga perlindungan data. 

Anda pun tidak perlu khawatir dengan serangan hacker atau jenis penipuan lainnya. Mari pastikan akses belanja tetap lancar tanpa hambatan dengan berlangganan Internetcepat.id!