Salah satu masalah yang umum terjadi saat Anda ingin membagikan momen, yakni video pecah saat upload Instagram. Padahal, Anda sebelumnya yakin video sudah jernih saat diputar, namun saat diunggah malah menjadi pecah atau buram tidak seperti aslinya.
Faktor yang melatarbelakangi masalah ini cukup beragam, bisa karena kualitas video awal kurang tinggi, pengaturan mode upload, hingga jaringan internet yang digunakan. Agar usaha Anda untuk mengedit video dengan maksimal tidak berakhir sia-sia, mari simak tips upload berikut ini!
Key Takeaways:
- Alasan umum yang menyebabkan video pecah saat diunggah adalah karena kualitas video sejak awal sudah rendah atau jaringan internet yang lambat.
- Tips agar video tidak pecah adalah mengatur kualitas video dengan resolusi tinggi, mematuhi ketentuan ukuran video Instagram, dan mengaktifkan mode upload kualitas tinggi.
- Video yang ideal memiliki resolusi Full HD atau 1080p dengan frame rate 60 fps atau di atasnya seperti 2K, 4K, dan 8K.
Baca Juga: Kenapa IG Tidak Bisa Upload Story? Ini Penyebab dan Cara Atasinya
Cara Mengatasi Video Pecah Saat Upload Instagram
Menyajikan konten video yang memiliki kualitas jernih, tentu lebih mudah untuk mendapat engagement. Sebaliknya, video dengan kualitas buruk seringkali tidak menarik dan dapat mengurangi interaksi dari pengikut. Anda pun bisa ikuti tutorial di bawah ini untuk menghindari masalah video pecah saat upload.
1. Mengatur Kualitas Video
Pertama-tama, pastikan kualitas video yang Anda buat sudah dalam resolusi maksimal sebelum diunggah. Minimal memiliki resolusi 720p serta frame rate 30 fps. Namun, akan jauh lebih baik jika Anda bisa memakai resolusi full HD 1080p dan frame rate 60 fps untuk mendapatkan hasil video yang maksimal.
Cara mengaturnya pun mudah, Anda cukup buka pengaturan kamera pada smartphone untuk memilih kualitas perekaman yang diinginkan. Selain itu, saat melakukan editing menggunakan aplikasi, jangan lupa untuk menyetel pengaturan ekspor video dengan resolusi dan frame rate yang sesuai.
2. Mengikuti Ketentuan Ukuran Video Instagram
Anda sebaiknya mengikuti ketentuan ukuran video Instagram. Usahakan untuk mengunggah video sesuai dengan resolusi dan rasio aspek yang direkomendasikan. Dengan mematuhi ketentuan ukuran ini, video Anda tidak akan berganti secara otomatis oleh sistem yang dapat memengaruhi kualitasnya.
Mengutip berita Kompas, Instagram mengubah tampilan rasio feed yang awalnya 1:1 pada tahun 2025. Kini, terdapat rasio baru untuk feed, yaitu 4:5 dengan resolusi 1080 x 1350 piksel. Namun, Anda masih bisa mengunggah video bentuk persegi dengan rasio 1:1 dan resolusi 1080 x 1080 piksel.
Sementara untuk story Instagram atau reels yang bentuknya vertikal bisa memakai rasio 9:16 dengan resolusi 1080 x 1920 piksel.
Baca Juga: Begini 3 Cara Tepat Mengatasi Instagram Tidak Bisa Upload Story
3. Mengaktifkan Mode Upload Kualitas Tinggi
Tips ketiga untuk mencegah video pecah saat upload Instagram adalah dengan mengaktifkan mode upload kualitas tinggi. Anda bisa buka pengaturan Instagram dan cari menu ‘Penggunaan data dan kualitas media’.
Setelah itu, aktifkan opsi ‘Unggah dalam kualitas tertinggi’ agar video tampil maksimal. Hanya saja, ketika opsi ini aktif, maka akan perlu waktu lebih lama untuk mengunggah video nantinya.
4. Menggunakan Jaringan Internet yang Stabil
Terakhir, jangan lupa untuk menggunakan jaringan internet yang stabil dan kencang saat mengunggah video. Pasalnya, koneksi internet yang lemah dapat memengaruhi kualitas video yang Anda unggah menjadi blur atau tidak sejelas file aslinya.
Sebaiknya, Anda menggunakan koneksi Wi-Fi yang kuat daripada data seluler, terlebih saat mengunggah video berukuran besar.
Baca Juga: 5 Cara Mendapatkan Uang dari Facebook dengan Upload Video
Sudah Tahu Cara Atasi Video Pecah Saat Upload Instagram?
Jika sudah menerapkan 4 tips di atas, masalah video pecah saat upload Instagram tidak akan lagi terulang. Nah, agar proses upload video beresolusi tinggi lebih terjamin dan cepat, Anda bisa menggunakan layanan dari Internetcepat.id.
Internetcepat.id hadir dengan paket internet rumah tanpa batas, sehingga bisa Anda gunakan sepuasnya. Harganya juga terjangkau mulai dari Rp299.000,00 layanan lengkap. Meliputi bantuan support pelanggan 24/7, perlindungan data, hingga kunjungan teknis gratis. Hubungi sekarang untuk mendapat penawaran menariknya!